Sabtu, 29 juni 2019, Rangkaian kegiatan pembelajaran Prodi D-III Keperawatan Gigi Poltekkes Kemenkes Palembang Kelas RPL yaitu praktik Pelayanan Asuhan Kesehatan Gigi dan Mulut Masyarkat oleh mahasiswa semester genap yang telah dilaksanakan pada tgl 19 April – 4 Mei 2019 bertempat di SD Negeri 35 Kota Palembang. Kegiatan ini ada 5 acuan yaitu pengkajian, penetapan prioritas masalah, rencana perawatan, dan evaluasi. Pengkajian dilakukan setelah mahasiswa melakukan pemeriksaan gigi dihari pertama, kemudian dilakukan penetapan prioritas masalah, dan perencanan perawatan (POA). Kemudian mahasiswa setiap kelompok melakukan presentasi kepada tim dosen pembimbing dan guru sekolah. Kegiatan selanjutnya dilakukan implementasi kegiatan berupa penyuhan, penambalan, pencabutan, dan pencegahan karies dini dengan memberikan obat pelindung gigi (proteksi) terhadap karies dengan bahan clean pro yg mengandung fluor. Kegiatan mahasiswa ini akan dilakukan evaluasi yaitu Ujian Akhir Semester (UAS) praktik PAKGM dilaksanakan pada tgl 29 juni 2019, mahasiswa telah melakukan presentasi laporan dihadapan tim dosen penguji, dan dibuktikan dengan laporan dan dokumentasi. Ibu Marlindayanti, MDSc sebagai koordinator MK Praktik PAKGM dan tim dosen penguji lainnya, telah memberikan pertanyaan, koreksi, masukan dan saran, sehingga apa yang didapatkan oleh mahasiswa mata kuliah ini bisa diterapkan di tempat kerja khsusnya dimasyarakat.

Leave a Comment

five × three =